Palermo Soal Tukar Gol & Strategi Kontrak

Sabtu, 26 Juni 2010

Prediksi Jerman vs Inggris, Gol perdana di Piala Dunia tampaknya sudah bikin Martin Palermo jadi kian ambisius. Selain rela "menghapus" gol itu untuk prestasi lebih tinggi, Palermo kini juga "jual mahal" ke klubnya.

Jerman vs Inggris, Di usia yang ke-36, pemanggilan Palermo ke skuad Argentina untuk Piala Dunia 2010 tak ayal menuai tanda tanya, kritikan, sampai dengan gugatan. Selain faktor usia, si pemain Boca Juniors memang tak punya pengalaman sama sekali di gelaran itu.

Akan tetapi keraguan tentang kemampuan Palermo, setidaknya dalam bikin gol, sudah terjawab setelah dia ikut menyumbang gol dalam kemenangan 2-0 atas Yunani. Palermo jelas-jelas membuktikan masih mampu bikin gol.

Menyoal gol itu, mungkin ada saja yang mencibir kalau Palermo cuma sekadar beruntung karena posisinya pas usai sepakan Lionel Messi hanya bisa ditepis kiper. Palermo berkilah dengan menyebutnya sebagai kombinasi posisi yang jitu dan intuisi tajam seorang penyerang.

Palermo memang seperti tak rela golnya disebut "kebetulan" karena maknanya yang luar biasa. Itu gol perdananya di Piala Dunia. Maka Palermo pun menyebutnya sebagai kepuasan terbesarnya dalam sepakbola, kendati sebelum ini sudah nyaris 300 gol dia lesakkan di karir profesionalnya sedari 1992 silam.

Meski begitu, Palermo rela-rela saja menukar rasa sukacita berkat gol tadi jika itu berarti mendapat hadiah yang lebih besar. "Aku siap menukar semua gol-gol dan pengalamanku dalam karir demi bisa mengangkat trofi Piala Dunia pada 11 Juli nanti," tegas Palermo di Yahoosports.

Ambisi Palermo tampaknya memang belum surut kendati usianya terbilang sudah senja untuk pemain sepakbola, khususnya untuk seorang penyerang. Atas nama ambisi itu pula si Loco Palermo masih ingin jadi sosok penting di Boca, klubnya.

Maka dari itu, Palermo yang baru saja menjadi topskorer Boca dengan 222 gol, pun siap menjadikan performanya di Piala Dunia untuk mendongkrak nilai tawarnya di klub. Apalagi dia memang sengaja belum teken kontrak baru.

"Ini bukan waktu yang tepat untuk membicarakannya, tapi aku takkan menerima tawaran seperti kontrak tahun lalu. Aku ingin terus bersama Boca tapi aku ingin mereka menghargai situasiku," lantang Palermo.

0 komentar: